Rusun di Pulau Seribu Tidak Serupa di Daratan
Rumah susun (Rusun) yang akan dibangun oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta untuk para nelayan di Kepulauan Seribu tidak akan serupa dengan di daratan. Kondisi pulau, tidak memungkinkan memiliki banyak lantai.
M isalkan cuma dua atau tiga lantai dengan kontur dan spesifikasi sama seperti di Pulau ini. Makanya Dinas Perumahan harus menyesuaikan
"Kalau kita bangun apartemen untuk nelayan, terus berapa lantai? Bisa nggak dibangun kayak di Jakarta? tidak bisa. Misalkan cuma dua atau tiga lantai dengan kontur dan spesifikasi sama seperti di Pulau ini. Makanya Dinas Perumahan harus menyesuaikan," ujar Djarot Saiful Hidayat, Wakil Gubernur DKI Jakarta, di Pulau Pramuka, Selasa (12/4).
Menurut Djarot, rencananya akan ada satu pulau khusus yang dibangun rusun untuk nelayan. Fasilitas yang diberikan pun sudah semi apartemen.
Uang Kompensasi untuk Bangun Rusun di Pulau Reklamasi"Beberapa pulau, Pulau Panggang, Pulau Pramuka itu padat sekali. Satu rumah bisa tiga sampai empat keluarga. Makanya perlu ada bangunan itu," tandasnya.